Upzis NU Care Lazisnu Kedokanbunder Bentuk Panitia Amil Zakat Fitrah 1443 H/2022 M

Upzis NU Care Lazisnu Kecamatan Kedokanbunder melaksanakan Pembentukan panitia atau koordinator Amil Zakat Fitrah di tingkat desa, masjid, mushola, Jum'at 22 April 2022 bertempat di Pondok Pesantren Majma'ul Ummah Kedokanbunder Wetan Kecamatan Kedokanbunder.

 

“Alhamdulillah pada malam ini kita bisa silaturrohim bersama antara Upzis NU Care LAZISNU dan MWC NU Kecamatan Kesokakbunder, dalam momen musyawarah persiapan penerimaan Zakat Fitrah di Kecamatan Kedokanbunder.” ungkap Amin Hidayat sekretaris Upzis NU Care Lazisnu Kedokanbunder.


Dalam penerimaan Zakat Fitrah, Panitia juga menerima zakat fitrah berupa uang yang besarnnya disesuaikan dengan harga pasar per-Kg, sehingga per fitrah sebesar Rp. 30.000,-.

Para petugas penerimaan Zakat Fitrah yang dibentuk meliputi 7 Desa :

1. Desa Kaplongan Ustadz Didi

2. Desa Kedokanbunder Wetan Ustadz Zaenal dan Ustadz Mukhlis

3. Desa Kedokanbunder Ustadz Ahmad Sholihin

4. Desa Kedokan Agung Ustadz Syifa

5. Desa Jayawinangun Ustadz Ageng

6. Desa Cangkingan Ustadz Rustono

7. Desa Jayalaksana H. Jabidi dan Ustadz Sanuri

Kegiatan musyawarah pembentukan panitia Amil Zakat Fitrah ini dihadiri pengurus Upzis NU Care LAZISNU dan MWC NU Kecamatan Kedokanbunder, pengurus ranting NU se-Kecamatan Kedokanbunder.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel