SMKNU Krangkeng Lepas Alumni, Ketua Yayasan : Berkontribusilah di Bidang Ekonomi, Politik dan Teknologi
Komite Sekolah SMK Nahdlatul Ulama
Krangkeng melepas alumni Kelas XII Kamis,
2 Juni 2022 bertempat di halaman SMK NU Krangkeng desa Kedungwungu Kec.
Krangkeng.
Acara Pelepasan alumni dihadiri oleh siswa, tenaga administrasi sekolah (tas), guru, kepala sekolah, pengurus yayasan, pengurus, komite sekolah dan wali/orangtus siswa
“Peserta didik ketika di sekolah
berlomba lomba agar menjadi yang terbaik, semangat dalam belajar, disiplin
mengikuti kegiatan sekolah, tapi setelah lulus semua alumni harus berjuang
sekuat tenaga untuk mengamalkan ilmu yang dimiliki baik didunia kerja, dunia
industri maupun di masyarakat. “ pesan Amin Hidayat Kepala SMK Nahdlatul 'Ulama
Krangkeng
“Alumni SMK Nahdlatul 'Ulama
Krangkeng harus bisa jadi suri tauladan dimanapun berada, memberikan manfaat
kepada keluarga, masyarakat bangsa dan Negara. Tidak hanya punya peran dalam
agama saja harus bisa memberikan pengaruh dan kontribusi dalam bidang politik,
ekonomi, serta teknologi. “ pesan Latifatul Masruroh Ketua Yayasan Thoybatul
Ma'arif.