Ketua MWC NU Kedokanbunder Terpilih Programkan Pelayanan Sosial Jadi Prioritas
Kiai Jabidin ketua MWC NU Kedokanbunder terpilih masa khidmat 2022-2027 mengatakan bahwa tugas kepengurusan MWC NU Kedokanbunder yang baru selain meneruskan program-program kepengurusan terdahulu seperti meneruskan pembangunan Gedung Dakhwah MWC NU dan menghidupkan 8 badan otonom (Banom NU) di Kedokanbunder juga akan memprioritaskan program layanan sosial masyarakat yang sudah diawali kepengurusan lalu dengan menyediakan Mobil NU Peduli.
Yang program ini dapat dilakukan apabila seluruh pengurus ranting dapat dioptimalkan bekerjasama dengan masyarakat di kecamatan Kedokanbunder untuk terlibat dan dilibatkan langsung dalam kegiatan-kegiatan pengumpulan dana melalui Upzis NU Care LAZISNU Kecamatan Kedokanbunder.
"Terpilihnya saya sebagai ketua Tanfidziyah MWC NU Kedokanbunder yang sebelumnya menjabat bendahara yang tentu saja memiliki tanggung jawab untuk meneruskan program kepengurusan yang lama yaitu pembangunan gedung dakwah MWC NU Kedokanbunder, membentuk 18 lembaga namun juga saya memprioritaskan program pelayanan sosial kepada masyarakat yang sudah diawali pada kepengurusan sebelumnya dengan menyediakan Mobil NU Peduli." ungkap Jabidin
Tentu ini butuh dukungan seluruh pengurus ranting di desa-desa untuk optimal terlibat bersama dalam kegiatan pengumpulan dana melalui UPZIS NU Care LAZISNU Kecamatan Kedokanbunder. "ujarnya pada saat mengisi sambutan pertama sebagai ketua Tanfidziyah di Konferensi Majelis Wakil Cabang NU (MWCNU) Kecamatan Kedokanbunder di Aula Majelis Ta'lim Kiai Mujahidin Desa Cangkingan Kecamatan Kedokanbunder kabupaten Indramayu pada Minggu 17 Juli 2022.
Ia menambahkan bahwa kenapa program pelayanan sosial menjadi hal yang prioritas karena bagaimanapun kehadiran organisasi NU tidak terlepas dari nilai manfaat dan maslahat bagi masyarakat, sehingga itu ia berharap agar hal ini menjadi tanggungjawab bersama semua pengurus baik di MWCNU maupun pengurus ranting di desa-desa untuk direalisasikan.
Program pelayanan sosial ini sendiri dipilih olehnya berdasar sisi strategisnya dalam membangun komunikasi dengan masyarakat di kecamatan Kedokanbunder yang dianggapnya akan berdampak positif langsung pada terbangunnya kerjasama MWCNU kecamatan Kedokanbunder dengan masyarakat.
Untuk diketahui acara ini dihadiri oleh Ketua PCNU Indramayu beserta jajarannya, semua pengurus MWC NU dan ranting NU se-kecamatan Kedokanbunder, Camat Kedokanbunder beserta jajarannya, tamu undangan utusan MWCNU kecamatan Karangampel, Krangkeng dan Juntinyuat.
Pewarta Amin Hidayat