PAC GP ANSOR Kecamatan Kertasemaya Menggelar Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD)

Pimpinan Anak Cabang Gerakan pemuda (PAC GP)  Ansor Kecamatan Kertasemaya menggelar Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD). Kegiatan PKD ini  di ikuti sebanyak 48 Pemuda dan berlangsung selama dua hari, dari hari sabtu sampai minggu 27 - 28 Agustus  2022.


Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) adalah Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Dasar tingkat pertama yang wajib diikuti oleh para pemuda yang bergabung atau berkhidmah di Ansor. 

Ketua PAC GP ANSOR Kecamatan Kertasemaya Sahabat Suryanto menyampaikan, Tujuan diadakannya Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) tersebut untuk mencetak  pemuda Ansor agar  bisa menjaga dan mempertahankan Kebinekaan dan rong - rongan radikalisme serta menjadi  cahaya  dakwah Aswaja Annahdliyah. 

Wakil Ketua Kaderisasi PC GP Ansor Indramayu  Gus Ulin menyampaikan  bahwa Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) ini menjadi sebuah sistem Pengkaderan yang diorentasikan untuk melakukan Pemahaman ideologi kepada anggota. Ia berharap dengan dilaksanakannya  Pelatihan Kepemimpinan  Dasar (PKD)  ini mampu  mencentak kader-kader yang berwawasan luas dan siap mempertahankan ideologi bansa serta keutuhan Pancasila dam negara kesatuan Repbulik Indonesia (NKRI).

Saya berharap dengan dilaksanakannya Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD)  ini mampu mencetak kader-kader yang  berwaasan luas dan siap  mempertahankan ideologi bangsa serta keutuhan Pancasila dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Alhamdulillah kegiatan Pelatihan kepemimpinan dasar (PKD)  ini berjalan  dengan lancar, kami selaku kepanitian mengucapkan Terima banyak telah membantu baik secara fikiran, Tenaga, dan materi. Dengan adanya PKD ini semoga Ansor bisa terus maju,  dan pemuda bisa saling mengisi satu  sama lain dalam ruang apapun. " sambut sahabat Sihabudin sebagai Ketua Panitia PKD.

Kegiatan  ini di hadiri oleh Ketua MWC NU Kertasemaya Bpk kiyai Iink Masruhin, Rais Syuriyah MWCNU  Kertasemaya   KH.  Ilyas,  Ketua Yayasan Ki buyut Jengkok  Kyai  Maulani, Ketua PC GP Ansor Indramayu sahabat  Edi Fauzi,  Seketaris PC GP Ansor Indramayu sahabat kang Ahmad Dasuki,  Wakil ketua Kaderisasi GP Ansor Indramayu  Sahabat  Gus Ulin, Seluruh ketua PAC  GP ANSOR Se-indramayu, Ketua PAC GP Ansor Kertasemaya  Sahabat kang Suryanto, dan PAC Fatayat Kertasemaya.


Pewarta : Muhammad Hayyan

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel