PMII Universitas Subang Gelar Masa Penerimaan Anggota Baru ( MAPABA ) Ke XII

Subang- Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia ( PMII ) Universitas Subang telah menggelar Masa Penerimaan Anggota ( MAPABA ) yang ke XII pada, Sabtu-Minggu (1-2/10/2022) bertempat di Pondok Pesantren Al Anwar Mubtad'in Subang.


Pada kegiatan MAPABA tahun 2022 ini, Panitia Pelaksana mengusung tema "Terbentuknya generasi militan demi terwujudnya tri komitmen PMII " 

Sahabat Wisnu Eka Saputra sebagai sekretaris Panitia Menyampaikan " Pelaksanaan MAPABA PMII Universitas Subang Ke XII sebanyak 32 Peserta yang tersebar dari berbagai Fakultas yang ada di Kampus Universitas Subang dan beberapa peserta juga dari Kampus Universitas Mandiri " 

Peserta MAPABA terlihat antusias dalam mengikuti setiap jadwal kegiatan yang telah disusun oleh panitia.

Sebanyak 8 materi wajib pada MAPABA PMII Universitas Subang telah disampaikan oleh Pemateri Yang Memiliki Kapasitas di bidang nya Masing-Masing, Misalnya Materi yang berkaitan dengan Aswaja sebagai Manhajul Fikr disampaikan oleh  KH Zaenal Mufid yang juga Ketua LBMNU Jawa Barat

Kegiatan Mapaba ini, selain menyampaikan materi-materi wajib, di isi juga dengan Simulasi Aksi, dan Pertunjukan Seni, Budaya oleh para peserta Mapaba

Ketua Komisariat PMII Universitas Subang Menyampaikan " Momentum Mapaba merupakan gerbang awal bagi mahasiswa baru yang mengikuti organisasi PMII, Ikuti proses Mapaba Ini dengan serius dan sungguh-sungguh " tutur Sahabat Rizqi Bahron Maulana

Kegiatan Mapaba PMII Universitas Subang Yang Ke XII, di hadiri oleh Ketua Cabang PMII Kabupaten Subang, Sahabat Ibnu Fajar Ruli beserta Tim Kaderisasi Cabang dan Bendahara Cabang, MABINCAB PMII Kabupaten Subang Sahabat KH Asep Alamsyah SE

Dari Alumni PMII Kabupaten Subang, turut hadir Sahabat Jaka S Arizona SE, Sahabati Siti Fauziyah Latifah SH, Sahabat M Aep Saepulloh S .AN, dan masih banyak alumni dari Komisariat Universitas Subang yang ikut mensuport kegiatan ini.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel